Rekomendasi Buku Terbaik yang Wajib Dibaca Oleh Mahasiswa 

 

Mahasiswa

illustrator by kompasiana.com

Buku merupakan sebuah gudang ilmu atau jembatan bagi kita yang ingin meluaskan wawasan. Banyak sekali buku bermanfaat yang bertebaran di dunia ini.

Setiap buku memiliki keunggulan dan keunikannya masing-masing. Setiap buku juga memiliki bidang pengetahuannya sendiri. Nah, yang akan kita bahas di sini adalah beberapa rekomendasi buku terbaik yang wajib dibaca oleh mahasiswa.

Apakah kamu seorang mahasiswa? Kalau boleh tahu, dimana kamu menggapai pendidikan tersebut? Oke, tetap semangat dalam menjalaninya.

Rekomendasi Buku yang Wajib Dibaca Oleh Mahasiswa

1. What I Wish Knew When I Was 20

Buku yang ditulis oleh Tina Seelig ini sangat cocok bagi Anda yang sedang atau akan kuliah. Banyak sekali daftar bab yang memiliki pengetahuan yang memotivasi. Terdapat banyak pesan yang bisa kamu ambil sehingga kamu lebih kreatif dan produktif. Ayo, buruan baca buku ini!

Baca juga : 10 Makanan untuk Meningkatkan Daya Ingat

2. How to Become a Straight-A Student

Rekomendasi buku yang selanjutnya adalah buku yang ditulis oleh Cal Newport. Terdapat banyak sekali strategi agar kehidupan kuliahmu menjadi terstruktur dan menyenangkan ketika dijalani.

Mulai dari strategi belajar, mempersiapkan ujian, manage waktu, hingga tata cara tentang bagaimana mengatasi menunda-nunda sebuah pekerjaan.

3. 1984

Melihat namanya saja buku ini lebih mengacu kepada sejarah. Buku yang ditulis oleh George Orwell ini membahas tentang segala bentuk kecurangi penguasa dan kepentingan politik.

Disamping itu, buku ini masih relevan hingga saat ini.

4. To Kill a Mockingbird

Buku yang ditulis oleh Harper Lee ini bercerita tentang seorang gadis muda yang tumbuh dewasa dengan melali banyak rintangan dan petualangan, keseruan hingga hubungan erat dengan orang sekitar. Banyak sekali masalah atau hal yang dialami gadis muda ini, seperti ketidakadilan.

Sebagai seorang pembaca, kamu akan banyak mendapatkan manfaat yang bisa kamu pelajari di buku yang diterbitkan pada tahun 1960 ini.

Nah, itulah beberapa rekomendasi buku terbaik untuk mahasiswa. Masih banyak lagi buku yang mengandung banyak manfaat. Kamu bisa mencari lebih banyak lagi.

Artikel by: Hersan Subagza

Editor: Hersan Subagza

 

Post a Comment